Daur Ulang Sampah Bekas
#SemangatUntukHariIniDanMasaDepanIndonesia #KitaSATUIndonesia
Maluku, Banda Neira
Ino tergabung dalam komunitas Cahya Samudera Indonesia yang biasanya membersihkan sampah di laut dan pantai dua minggu sekali. Di sini, sampah plastik dikumpulkan, disortir, dan disiapkan untuk dikirim ke Surabaya (didaur ulang menjadi pelet plastik). Di sini juga dengan mesin pirolisis, mereka mengubah 10 kg sampah plastik menjadi 8,5 liter bahan bakar (solar, bensin, dan minyak tanah). Sampah plastik jugamereka daur ulang menjadi cinderamata berupa dompet, tas, gantungan kunci, dll.