Laut dan keluarga
#SemangatUntukHariIniDanMasaDepanIndonesia #KitaSATUIndonesia
Nusa Tenggara Barat, Lombok tengah
Mengapa tangan ini sangat ingin memotretnya. Unsur ketenangan dan kehebatan laut, unsur kehidupan dari mendung yang mengangkut air, unsur gunung yang mengokohkan bumi, dan unsur keluarga yang menghidupkan peradaban. Bergabung menjadi satu dalam foto yang sederhana.
Foto ini saya ambil di salah satu pantai di Pulau Lombok yaitu adalah pantai Tanjung Aan yang tepatnya berada di kabupaten Lombok Tengah sangat dekat dengan sirkuit Mandalika.